Apa itu Komatik?
About Us
Komunitas Mahasiswa Teknologi Informasi dan Komunikasi UGM (KOMATIK UGM) adalah komunitas yang berperan sebagai wadah dari mahasiswa UGM dalam pengembangan diri di bidang TIK serta mendukung dan memfasilitasi mahasiswa UGM dalam ketertarikan mengikuti lomba IT. Komatik UGM merupakan komunitas lomba yang berada di bawah naungan Subdirektorat Kreativitas Mahasiswa UGM. KOMATIK UGM berdiri sejak tahun 2015 dan disahkan pada 8 Maret 2018.
Tujuan dari Komatik UGM:
- Menjadi wadah berkumpul mahasiswa yang minat terhadap Teknologi Informasi dan Komunikasi
- Mengembangkan kreativitas dan kemampuan mahasiswa dalam bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi
- Memotivasi mahasiswa untuk berperan dalam mengembangkan dunia Teknologi Informasi dan Komunikasi
- Memberikan kontribusi terhadap UGM dalam bentuk riset dan pencapaian.
Komatik UGM terdiri atas dua bidang utama, yaitu Bidang Manajerial dan Bidang Teknis, yang mana di bawah kedua bidang tersebut terdapat beberapa divisi.
Bidang Manajerial membawahi 3 divisi, yaitu :
- Kesekretariatan
- Media Informasi
- Hubungan Masyarakat.
Bidang Teknis membawahi 7 divisi, yaitu :
- Competitive Programming
- ASGAMA
- Software Research Development
- UGM Esports
- IOT GAMA
- Gam-lab,
- UX GAMA.
KOMATIK UGM merupakan komunitas lomba yang berfokus pada GEMASTIK. GEMASTIK atau Pagelaran Mahasiswa Nasional Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi, merupakan program Pusat Prestasi Nasional, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi. Dalam mempersiapkan kontingen UGM untuk menghadapi GEMASTIK, Komatik memiliki 2 program kerja, yaitu :
- TRAIL (Transfer Ilmu)
- Liga KOMATIK (Seleksi Internal UGM untuk GEMASTIK)